Sudah lama saya tidak menulis tentang review aplikasi java ataupun game java, terakhir postingan saya adalah "Menulis text (catatan) di hp java dengan mynotes.jar dan notepad.jar". Untuk kali ini saya akan review sebuah aplikasi java yang cukup membantu dan berguna untuk saya dan Anda. Berikut sedikit tentang aplikasi tersebut :
Nama | : MoneyManager |
Versi | : 1.4.1 |
Web | : 8mobile.org |
Ukuran | : 56.5 Kb |
Jenis | : Aplikasi Finansial |
Aplikasi ini tidak rumit alias simpel, namun sangat membantu kita untuk mengetahui pendapatan dan pengeluaran kita. Kita tidak perlu memasukkan hari, karena apa yang Anda tuliskan pada hari dan bulan saat ini akan tercatat pada tanggal dan bulan saat ini. Demikian seterusnya. Dan setiap bulan akan berganti. Kemudian Anda juga dapat melihat statistik sederhana dari pendapatan dan pengeluaran berdasarkan kategori yang kita buat.
Baiklah, berikut ini adalah tampilan pembuka aplikasi mungil yang bermanfaat tersebut :
Sangat simpel dan menunjukkan kegunaan serta keringanan aplikasi ini bukan? jawabnya harus iya :D (kok maksa).
Ok lanjut, jika sudah tampil tampilan di atas maka klik OK. Maka akan masuk ke tampilan awal seperti di bawah ini :
Untuk melihat menu yang tersedia klik saja tombol "MENU". Maka akan tampil beberapa menu :
Keterangan :
- Insert = Memasukkan transaksi hari ini (min di depan angka berarti pengeluaran)
- Statistics = Melihat tampilan statistik pada bulan ini
- Categories = Membuat kategori baru (dari sana hanya ada various)
- Preferences = Pengurutan berdasarkan tanggal (dari tanggal terkecil ke terbesar atau sebaliknya)
- About = Tentang aplikasi tersebut
Ketika sudah ada data maka akan bertambah beberapa menu, yaitu :
- Modify = Mengubah transaksi yang dipilih
- Delete = Menghapus transaksi yang dipilih
- Clear Month = Menghapus transaksi pada bulan yang dipilih
- Email = Mengirimkan data transaksi ke email Anda dengan format cvs dan atau xls
Demikian yang dapat saya tulis tentang aplikasi java MoneyManager ini, semoga bermanfaat. Untuk mendownload aplikasi tersebut silahkan klik tombol di bawah ini :
Untuk Software money manager komputer/ laptop silahkan klik di sini
0 Komentar
Silahkan meninggalkan komentar.
Kritik & Saran. Terimakasih atas kehadiran dan juga ukiran jejak Anda.