TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) adalah ilmu yang mempelajari tentang keterampilan menggunakan komputer untuk pengolahan data, penyajian informasi dan komunikasi.
Pengertian Komputer
Komputer adalah alat elektronik yang dapat menerima & memproses data dan kemudian menyajikannya dengan wujud informasi bagi user (pengguna komputer).
Empat komponen komputer :
1. Sumber daya listrik
2. Hardware (perangkat keras)
3. Software (perangkat lunak)
4. Brainware (manusia atau user)
Contoh Hardware :
- CPU
- Monitor
- Printer
- Keyboard
- Mouse
- Scanner
- Dan lain-lain
Contoh Software :
- Microsoft Office (word, excel, powerpoint, dll)
- Adobe Reader
- Adobe PhotoShop
- CorelDraw
- InkScape
- GIMP
- Browser (Mozilla Firefox, Google Chrome, Internet Explorer, dll)
- Dan lain-lain
INTERNET
Internet adalah sebuah jaringan komunikasi & informasi dunia luas dari banyak komputer.
Fasilitas internet :
1. Browsing (mencari informasi)
2. Chatting (percakapan)
3. Download (mengambil data dari internet)
4. E-mail (surat elektronik)
5. Upload (menyimpan data di internet)
URL (Uniform Resource Locator)
Adalah alamat internet yang terdiri dari nama protokol, alamat situs, nama pemilik, golongan situs dan nama negara.
URL disusun berdasarkan sistem database yang diusulkan "Paul Mockapetris" nama sistemnya adalah DNS (Domain Name System). Sedangkan DNS tersebut dibagi menjadi 3 yaitu :
1. TLD (Top Level Domain)
2. SLD (Second Level DOmain)
3. Third Level Domain
Top Level Domain ada dua macam yaitu Generic dan Country (Negara)
1. Generic = .com, .net, .org, .edu, dan lain-lain
2. Negara = .id, .my, .gr, .sg, .kr, .in, dan lain-lain
Sumber :
Catatan "TIK" SMP kelas VIII - IX
1 Komentar
Mata pelajaran TIK sudah diperkenalkan di bangku SD, materinya masih berkisar pengenalan/dasar TIK, seperti penjabaran artikel yg sobat tulis di posting ini.... TIK wajib disetiap jenjang Sekolah sebagai mata pelajaran POKOK
BalasHapusSilahkan meninggalkan komentar.
Kritik & Saran. Terimakasih atas kehadiran dan juga ukiran jejak Anda.